Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia
Pemerintah Kota Baubau
Menu
Visi dan Misi

- Visi  Badan Kepegawaian dan Diklat Daerah Kota Baubau mencerminkan apa yang ingin dicapai dalam menyelenggarakan pemerintahan yang baik dan untuk mewujudkan harapan di masa mendatang seiring dengan pelaksanaan tugas dan tidak lepas dari ruang lingkup “Visi Pemerintah Kota Baubau” karena Badan Kepegawaian dan Diklat Daerah Kota Baubau merupakan Organisasi Perangkat daerah yang merupakan elemen penting dalam mensukseskan pencapaian visi pemerintah kota Baubau, maka dirumuskanlah :

 VISI Badan Kepegawaian dan Diklat Daerah Kota Baubau

“ Terwujudnya Tertib Administrasi dan Layanan Kepegawaian dalam Rangka Penataan Aparatur yang Profesional dan Sejahtera “

 Makna yang terkandung dari Visi tersebut di atas adalah sebagai berikut :

  1. Terwujudnya Tertib Administrasi Kepegawaian adalah mewujudkan tata administrasi kepegawaian yang lengkap, rapi dan akurat;
  2. Tertib Layanan Kepegawaian adalah mewujudkan pelayanan administrasi kepegawaian yang mudah, cepat dan tepat serta menyenangkan;
  3. Sumberdaya Aparatur yang Profesional adalah aparatur yang berdisiplin dalam pengabdian, berdedikasi tinggi menjadi teladan dan memiliki sikap mental yang baik dan bertanggungjawab serta memiliki wawasan yang luas dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat;
  4. Sumberdaya Aparatur yang Sejahtera adalah aparatur yang terpenuhi kebutuhannya secara lahir dan bathin.

- Misi Badan Kepegawaian dan Diklat Daerah Kota Baubau sebagai berikut :

  1.  Meningkatkan Etos Kerja dan Disiplin Pegawaidengan mengutamakan pelayanan yang efisien dan efektif
  2.  Meningkatkan Standar Kompetensi Aparatur;

  3. Meningkatkan Pembinaan dan Pengembangan menuju Aparatur yang Profesional dan Sejahtera.

Links Badan Kepegawaian Negara Pemerintah Kota Baubau
Copyright 2015 Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia, Pemerintah Kota Baubau
BKPSDM Pemerintah Kota Baubau Jl.Dayanu Ikhanuddin No.69, Kota Baubau, Sulawesi Tenggara
bkpsdmbaubau@gmail.com
Telp. 0402-2811123